Ibu – Ibu Persit Menyiapkan Logistik Guna Menunjang Suksesnya Kegiatan TMMD 110/Natuna

Natuna — MPI. Guna mendukung kelancaran tugas para personil satgas TMMD Ke 110 Kodim 0318/Natuna sebanyak 3 orang ibu persit menyiapkan logistik guna menunjang suksesnya kegiatan, Minggu (14/03/2021).

Dalam kegiatan tersebut diantaranya IBu Ami (Ny.Asridan S Samosir), IBu Jerni (Ny.Nana Krisna), IBu Isnani (Ny,Indra Suprianto) dan penanggung jawab NY. Asep Ridwan.

Kegiatan memasak dilakukan di lokasi rumah Sertu Nana Krisna di mulai sejak  pukul 04.30., Ami mengatakan bahwa Ia bersama Ibu Persit lainnya memasak unuk kebutuhan para anggota satgas.

Sebanyak 150 personil satgas melakukan kegiatan TMMD baik fisik dan nonfisik selama 30 hari dimulai sejak 2 Maret 2021 lalu dan berakhir 31 Maret 2021 mendatang.

Semoga Sasaran Fisik TMMD akan selesai tepat pada waktunya dan dapat bermanfaat penuh untuk penunjang perekonomian Natuna dimasa yang akan datang.

(Red Irwan)



Posting Terkait

Jangan Lewatkan