Kodam Jaya, Jaksel – Peltu Mucherlis Babinsa Kelurahan Pulo Koramil 05/Kebayoran Baru bersama unsur 3 Pilar mendampingi Tim Contac Tracer dari BNPD Puskesmas Kelurahan Polu melaksanakan tracing warga yang kontak erat dengan pasien terkonfirmasi positif covid -19 di Lingkungan RT. 006 RW. 006 Kel. Polu Kec. Kebayoran Baru, Jaksel. Rabu (31/3/2021)
Contact tracing dilakukan guna melakukan pelacakan kontak erat pasien COVID-19, sebagai upaya memutus rantai penularan COVID-19.
Pada kegiatan ini Petugas kesehatan mendata warga yang perna kontak erat dengan pasin yang terkonfirmasi positif covid-19, dan menghimbau agar warga tersebut untuk sementara melaksanakan isolasi mandiri dan bila ada gangguan kesehatan segera menghubungi tenaga medis.
Rahmat personel BNPD Puskesmas Kelurahan Polu memberikan arahan kepada warga yang perna kontak erat dengan pasien terkonfirmasi covid-19 untuk melaksanakan karantina mandiri.
“Bagi warga yang terkonfirmasi positif covid-19 diwajibkan melaksanakan isolasi selama 14 hari sampai dinyatakan negatif oleh tim medis”, ungkapnya.
“Jika dalam masa isolasi mandiri ada keluhan segera menghubungi tim medis, nantinya pihak puskesmas akan melakukan tindakan pemeriksaan lanjutan”, katanya.
Pada kesempatan itu Peltu Mucherlis Babinsa Kelurahan Pulo mengimbau kepada warga agar tetap disiplin protokol kesehatan. dengan tetap disiplin menerapkan 5M memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas.
Sementara itu Danramil 05/Kby. Baru Mayor Inf Zul Rambe di tempat terpisah menyampaikan bahwa kegiatan pendampingan Tracing merupakan salah satu tugas TNI-POLRI.
“Pendampingan Tim Contac Tracer dalam pelaksanaan pelacakan kontak erat dengan pasien terkonfirmasi positif covid -19, merupakan salah satu bentuk kepedulian kita dan hal ini sebagai upaya pengendaliam kasus covid-19”, Singkat Danramil.