Ayam Penyet Bu Eneng Rutinkan Santuni Anak Yatim

SUKABUMI,MPI – Warung kuliner Ayam Penyet Sambal Ijo Bu Eneng,Palabuhanratu.Rutinkan Jum’at berbagi bersama Anak Yatim.

Menurut penggagas kegiatan Priyanto,mengatakan,Jum’at (2/4).
Acara ini merupakan rutinitas tiap hari Jum’at,bersama para Anak Yatim,dari setiap kampung yang berbeda. Seperti hari ini bersama Anak Yatim dari Kampung Sumur Bandung,desa Citepus Kecamatan Palabuhanratu. Bertempat di Dapur Basisir,depan Pasar Semi moderen Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi. Sebelumnya kita mengadakan acara serupa di gerai Ayam Penyet Sambal Ijo Bu Eneng,di Jalan Cagak Bhayangkara,kota Palabuhanratu.

Adapun agenda kegiatan di isi dengan Do’a bersama,jamuan makan dan santunan bagi para Anak Yatim,jelasnya.

Sementara itu,salah satu pengasuh komunitas Anak Yatim di Kampung Pintu Air dan Sumur Bandung, Desa Citepus,Ustad Abdul Majid. Menghaturkan terima kasih,atas adanya kepedulian pak Priyanto dan kawan-kawan terhadap Anak Yatim.
Semoga usaha yang sedang dirintisnya, bisa lebih maju,berkembang dan lebih berkah,ungkapnya.

Reporter : Sopandi
Editor : Hamdanil Asykar



Posting Terkait

Jangan Lewatkan