Si Jago Merah Beraksi, Tiga Rumah di Kelurahan Soho Terbakar

BANGGAI, MPI_Diduga karena adanya arus pendek (kosleting listrik) tiga unit rumah di Kelurahan Soho, Kecamatan Luwuk, Kabupaten Banggai, dilalap si jago merah, Senin (27/12/21), sekitar pukul 07.55 Wita.

Yakni rumah milik Daeng Mustang alias Zam Muhammad (76) dan Teddy Muhammad (46), yang ludes terbakar. Sementara rumah milik almarhum Ena Musa terbakar di bagian dapur.

Kapolsek Luwuk AKP Candra, S.H., M.H. menyampaikan titik api diduga berasal dari rumah Teddy. Api yang membesar dengan cepat ini kemudian menyebar ke rumah Zam yang berada dalam satu halaman dengan rumah Teddy. Dan membakar bagian dapur rumah almarhum Ena.

“Posisi rumah Teddy berada ditengah antara rumah Zam dan almarhum Ena. Dimana rumah Zam tepat berada didepan rumah Teddy. Sedangkan belakang rumah Teddy berhadapan dengan belakang rumah (dapur) rumah almarhum Ena,” ungkapnya.

Lebih lanjut dikatakan TNI-Polri bersama warga sekitar dibantu 5 unit mobil pemadam kebakaran bekerja sama untuk memadamkan api.

“Alhamdulillah pukul 09.15 Wita api dapat dipadamkan. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah,” tandasnya.(dewi)

 

 



Posting Terkait

Jangan Lewatkan