Kodam Jaya – Jakarta selatan. Dandim 0504/Jakarta Selatan Kolonel Inf Jamaluddin S.I.P pimpin acara Korp Raport Perwira Pindah Dan Masuk Satuan Kodim 0504/JS bertempat di Aula Makodim 0504/JS Jl. Cendrawasih No.1 Keb. Lama, Jakarta Selatan, Kamis (17-2-2022).
Korp Raport Perwira yang Pindah satuan adalah Mayor Inf Solikin yang sebelumnya menjabat sebagai Perwira Seksi Teritorial Kodim 0504/JS sekarang mendapat kepercayaan jabatan baru sebagai Wadan Secata Rindam Jaya, serta satu orang Perwira Menengah Letda Czi Zamachsari yang lulus Diktukpasus T.A. 2021, sementara itu Pewira yang masuk satuan Kodim 0504 Jakarta Selatan Mayor Inf Sunarjo., S.Sos. Sebelumnya berdinas di Rindam Jaya, yang nantinya akan menjabat sebagai Perwira Seksi Teritorial Kodim 0504/JS menggantikan Mayor Inf Solikin.
Dandim 0504/Jakarta Selatan Kolonel Inf Jamaluddin S.I.P Dalam amanatnya menyampaikan, rotasi jabatan merupakan hal yang biasa terjadi di lingkungan TNI, rotasi jabatan selain untuk penyegaran juga dilakukan sesuai dengan kebutuhan organisasi dalam rangka pembinaan personel dan karir.
“Proses regenerasi, mutasi maupun rotasi jabatan bagi seorang Perwira merupakan satu bentuk pembinaan karier dan pembinaan organisasi yang bertujuan sebagi implementasi TOUR OF DUTY maupun TOUR OF AREA guna mengembangkan potensi para perwira serta memberikan pengalaman dan penugasan yang beragam di lingkungan TNI-AD”, ucap Dandim.
“Saya percaya dengan berbagai bekal pengalaman dan penugasan, kepada perwira yang pindah dan masuk satuan akan mampu melaksanakan tugas dan kepercayaan ini dengan baik, karena pada hakekatnya jabatan adalah kehormatan dan amanah yang harus di laksanakan sebaik-baiknya”, lanjut Dandim.
Pada kesempatan itu juga Dandim 0504/JS juga menyampaikan sejumlah pesan bagi Mayor Inf Solikin dan Letda Czi Zamachsari agar memaksimalkan kinerja di tempat yang baru dan bagi Mayor Inf Sunarjo S. Sos agar cepat beradaptasi dengan keadaan dan situasi di wilayah Kodim 0504/JS.
“Bagi Mayor Solikin dan Letda Zamachsari selamat bertugas ditempat yang baru, tetap tingkatkan kinerja dan melanjutkan pengabdian kepada masyarakat, Bangsa dan Negara, semoga senantiasa diberikan kesehatan, kesuksesan dalam setiap pelaksanaan tugas, jalin terus komunikasi dan tali silahturahmi dimanapun kita berada dan bertugas,” Pesan Dandim 0504/JS.”Bagi Mayor Inf Sunarjo S.sos selaku Perwira Seksi Teritorial Kodim 0504/JS lakukan tugas dan kepercayaan ini sebaik-baiknya, segera adaptasi dengan dinamika tugas-tugas di Kodim 0504/JS yang sangat dinamis ini”, pungkasnya.