SMAN 1 Sindang Mengadakan Wisuda Ke

Indramayu, MPI.co.id

Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Sindang Indramayu mewisuda 432 peserta didiknya yang ke 60, pelaksanaan wisuda tersebut bertempat dilapangan setempat, pada Selasa 24/5/2022.

Menurut Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Sindang Setyo, para peserta didik angkatan 2022 lulus 100 persen yang terdiri dari jurusan IPA, IPS dan Jurusan Bahasa.

Setyo mengharapkan kepada para alumni yang sudah lulus agar mempersiapkan untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

“Kami bersyukur sebagian besar sudah mendapatkan tempat di Perguruan Tinggi melalui jalur yang sudah ditempuh seperti SNMPTN atau jalur yang lainnya, dan ada juga yang masuk ke perguruan tinggi swasta.” Ungkap Setyo kepada wartawan, selasa, 24/5/2022.

Pihaknya sangat berharap agar seluruh peserta didik dapat ditampung ke perguruan tinggi karena hal tersebut adalah salah satu tujuan sekolah.

“Kepada orang tua wali murid kami mengucapkan terima kasih, semua ini berkat kerjasama yang baik karena melaksanakan pendidikan selama 3 tahun di SMAN 1 Sindang mustahil tanpa ada kerjasama yang baik antara pihak sekolah dan wali murid.” Katanya.(Deswin N)