Apartemen Ayam, Solusi Peternak Milenial

Kab. Bandung, – Upaya meningkatkan perekonomian masyarakat melalui ketahanan pangan menjadi salah satu concern Kodam III/Siliwangi. Hal tersebut penting dilakukan untuk turut serta membantu pemerintah daerah dalam menekan laju inflasi di Jabar dan Banten. Salah satu peran yang diambil dalam menjamin stabilitas pangan adalah dengan inovasi sistem peternakan yang modern, Apartemen Ayam.

Apartemen ayam merupakan istilah terhadap terobosan yang diambil oleh Kodam III/Siliwangi bagi para peternak ayam pedaging dalam mengembangkan usahanya yg lebih modern, ekonomis dan ramah lingkungan.

Layaknya sebuah apartemen, inovasi model kandang ayam tersebut tidak memerlukan lahan yang luas. Cukup dengan lahan 75 meter persegi, peternak dapat memiliki Apartemen Ayam 5 lantai dengan kapasitas 5000 ekor ayam pedaging. Apartemen Ayam tersebut mengadopsi sistem kandang ayam Close House yang membuat kandang menjadi lebih bersih dan higienis.

Seperti yang disampaikan Dony, salah satu pengelola Apartemen Ayam kepada awak media saat ditemui di lokasi peternakan ayam, Desa Cijapati, Kabupaten Bandung, Kamis (26/01/2023).

Konsep peternakan ayam tersebut dapat menjamin keamanan ternak secara biologis dan ramah lingkungan. Hal tersebut terjadi karena sirkulasi udara dan struktur kandang dibuat dengan teknologi yang benar sehingga tata kelola peternakan dan budgeting lebih efisien. Kandang ayam berkonsep modern tersebut, juga bertujuan untuk memberdayakan warga masyarakat terutama warga milenial sekitar dengan mengikutsertakan mereka sebagai pegawai, juga merupakan wahana mengedukasi masyarakat agar memiliki wawasan berwirausaha. Hal ini sebagai implementasi dari program Pangdam III/Siliwangi untuk membantu meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Apartemen Ayam memiliki kelebihan pada sistem pembuangan kotoran yang langsung diolah menjadi pupuk sehingga polusinya dapat diminimalisir dan tidak mengganggu masyarakat sekitar. Di samping itu, pertumbuhan ayam juga lebih cepat dan sehat karena pengendalian dan pengawasan penyakit lebih mudah,” tuturnya.

Dony menambahkan, bahwa pengembangan inovasi Apartemen Ayam yang dikelolanya mendapat perhatian yang intens dan support dari Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo.

“Kemarin Bapak Pangdam beserta para Asisten dan Kabalak Kodam III/Siliwangi meninjau sekaligus memantau perkembangan Apartemen Ayam, kehadiran Bapak Pangdam dan rombongan sangat berarti bagi kami dalam pengembangan peternakan ayam ini,” imbuhnya.

Inovasi teknologi Apartemen Ayam ini terus dikembangkan oleh Kodam III/Siliwangi agar bisa memberikan solusi bagi para peternak ayam pedaging di masa depan. (Pendam III/Siliwangi).



Posting Terkait

Jangan Lewatkan