Semarak Ramadhan, Puslatpur Bagi Takjil Gratis Ke Masyarakat

Martapura OKU Timur, mediaPatriot.co.id  ,- Guna menyemarakkan Ramadhan 1444 H, personel Puslatpur turun ke jalan membagikan Takjil Gratis kepada masyarakat yang melintas di depan Ksatrian Puslatpur jelang waktu berbuka puasa. Sabtu (15/4/2023).

Pembagian takjil ini sebagai wujud kepedulian sosial serta dalam rangka membangun rasa kebersamaan sesama umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan. Aksi sosial tersebut disambut dengan penuh antusias para pengguna jalan yang melintas di lokasi kegiatan.

Takjil yang nilainya   sederhana seperti ini justru sangat berarti bagi pengguna jalan yang sedang menjalankan ibadah puasa,yang akan mempermudah untuk segera menyempurnakan puasa dengan berbuka tepat waktu.

Kegiatan bagi-bagi takjil secara gratis telah dilaksanakan secara rutin seminggu 2 kali setiap sabtu dan minggu sampai menjelang akhir Ramadhan ini. (M4n70)



Posting Terkait

Jangan Lewatkan