Kab Bandung, MPN.
Tidak pernah ada kata berhenti bagi satgas sektor 8 mengajak masyarakat untuk tidak membuang sampah di sungai maupun anak sungai Citarum.
Walaupun saat ini masih saja ada masyarakat yang kesadarannya masih rendah tetap membuang sampah ke sungai atau bantaran sungai dengan sembunyi sembunyi.
Antisipasi sungai Citarum terbebas dari sampah, Dansektor 8 Kolonel Arm Hari Wibowo terus mengingatkan anggotanya untuk terus melakukan edukasi terutama kepada masyarakat yang tinggal di sekitar bantaran sungai Citarum sektor 8.
Hari ini Minggu (19/11), satgas Citarum sub 03 mendatangi beberapa pengumpul barang bekas jenis plastik di Kampung Daraulin Desa Nanjung untuk berdialog dan memberikan edukasi pentingnya lingkungan bersih dan sehat.
” Masih adanya masyarakat yang kurang sadar dan membuang sampah diam diam menjadi perhatian Dansektor 8,,” kata Serka Toto Karta saat memimpin sosialisasi penanggulangan sampah di tempat usaha barang bekas.
Disamping memberikan edukasi, Dansub 03 juga mengingatkan para pengumpul barang bekas untuk tidak menerima plastik atau tong bekas limbah berbahaya.
Saat sosialisasi lanjut Serka Toto Karta, disampaikan juga bahwa para pengumpul barang bekas tidak menyimpan atau menumpukan barangnya di pinggir bantaran Citarum.
” Upayakan semua barang berada dalam satu lokasi, tidak tercecer dan mengotori bantaran, karena itu akan mengakibatkan timbulnya penyakit,” tutur Dansub 03.
Dansektor 8 Kolonel Arm Hari Wibowo menyampaikan bahwa, para Dansub sektor disela sela kegiatan rutinnya, harus terus melakukan sosialisasi terkait penanggulangan sampah.
” Kami berusaha meminimalisir sampah yang masuk ke aliran sungai Citarum, sebagai satgas Citarum harus bisa mengajak masyarakat terlibat aktif dalam penanggulangan sampah, terutama para pengumpul barang bekas,” terang Dansektor 8.
Diharapkan Dansektor 8, memasuki tahun terakhir satgas Citarum harum, masyarakat sudah bisa mandiri dalam menjaga sungai Citarum berikut dengan anak sungainya.
Rie.