Hadir Virtual, Wenny Haryanto Sapa Masyarakat Cikiwul di Sosialisasi Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

Kota Bekasi, MPN

Sikap tanggung jawab dalam menjalankan tugas ditunjukkan Dra Hj Wenny Haryanto, SH sebagai anggota Komisi IX DPR RI dari Fraksi Golkar. Hal ini terungkap dalam kegiatan Sosialisasi Jaminan Sosial Ketenagakerjaan yang dilaksanakan di wilayah Kelurahan Cikiwul, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi, Sabtu (27/7).

Sosialisasi ini merupakan bagian program yang dilaksanakan Kementerian Tenaga Kerja (Kemnaker) bersama Komisi IX DPR RI. Meski dalam kondisi pemulihan kesehatan di rumah sakit, Wenny Haryanto tetap hadir secara virtual yang menggunakan layanan internet.

Hadir dalam sosialisasi ini, yakni Joe Hartur Genio selaku PPS Kabid Kepesertaan BPJS Cabang Bekasi Kota, dan Tenaga Ahli DPR RI Huda Sulistio. Sementara, para peserta dari kalangan kader PKK, Posyandu, serta tokoh masyarakat setempat.

Secara virtual, Wenny Haryanto menyapa masyarakat Cikiwul yang hadir dalam sosialisasi ini. Dia juga menyampaikan harapannya agar masyarakat memanfaatkan program jaminan sosial ketenagakerjaan yang diberikan negara.

“BPJS Ketenagakerjaan memiliki banyak manfaat penting bagi pekerja sebagai jaminan apabila terjadi kecelakaan kerja,” ujar Wenny Haryanto.

Wenny juga memastikan adanya pelayanan kesehatan bagi peserta BPJS Ketenagakerjaan yang mengalami kecelakaan kerja dapat perawatan kelas I dan VIP. “Jika alami kecelakaan, masyarakat sudah jadi peserta BPJS Ketenagakerjaan akan diberikan pelayanan rumah sakit yang baik, bahkan kelas perawatan di upgrade ke kelas I dan VIP,” jelas politisi Partai Golkar ini.

Menurut Wenny, tidak ada siapa pun orang yang ingin mengalami kecelakaan. “Namun, siapa pun tidak tahu kapan musibah atau celaka itu datang. Karenanya dibutuhkan jaminan kecelakaan kerja,” tegasnya.

Dalam kesempatan yang sama, salah seorang tokoh masyarakat, H Rasdi, menyatakan penilaian positif terhadap kinerja Wenny Haryanto dalam mengemban amanah rakyat. “Meski dalam kondisi yang kurang fit karena sedang masa pemulihan di rumah sakit, Bu Wenny tetap menyempatkan hadir menyapa masyarakat,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Rasdi, banyak program yang diserap manfaatnya oleh masyarakat berkat perjuangan Wenny Haryanto dalam mewujudkan aspirasi masyarakat. “Masyarakat Cikiwul sangat merasakan manfaatnya dari program aspirasi yang diperjuangkan Bu Wenny,” pungkasnya. (Mul)



Posting Terkait

Jangan Lewatkan