SUKABUMI,MPI-
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri peringatan HUT ke-68 Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) dan HUT ke-44 Pemuda Panca Marga (PPM) tingkat Kabupaten Sukabumi yang digelar di Pendopo pada Sabtu, 24 Januari 2025.
Ketua LVRI Kabupaten Sukabumi, Nana Rukmana, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kolaborasi lintas generasi. Ia menjelaskan bahwa saat ini terdapat 178 personel LVRI yang tersebar di 10 ranting di Kabupaten Sukabumi.
“Para veteran yang telah berjuang membela tanah air masih bersemangat berpartisipasi dalam pembangunan di Kabupaten Sukabumi,” ungkapnya.
Ketua PPM Kabupaten Sukabumi, Pay Agustian, menjelaskan bahwa peringatan HUT PPM digabungkan dengan LVRI untuk menyatukan anggota PPM sebagai wadah putra-putri veteran.
“Kami berharap pengurus PPM semakin memahami tugas masing-masing dan menjadi lebih solid demi kemajuan organisasi,” tegasnya.
Dalam sambutannya, Sekda menyatakan, peringatan ini menjadi momentum untuk menginspirasi generasi penerus sekaligus mengingatkan kembali makna perjuangan para pahlawan.
Sekda juga berharap anggota LVRI dan PPM terus memperkuat semangat kebangsaan dengan menjunjung tinggi nilai perjuangan demi mendukung pembangunan di Kabupaten Sukabumi.
Reporter:Nana Supriatna
Kepala Biro:Sopandi
Editor: Hamdanil Asykar