MEDIAPATRIOT.CO.ID – Kota Bekasi – Ribuan kader dan simpatisan partai Partai Kebangkitan Bangsa (PKB ) memenuhi lapangan multiguna kota Bekasi dengan mengusung tema “Green walk” Gus Imin Presiden 2024 dengan berbagai macam kegiatan seperti Jalan sehat , Senam sehat , Hiburan rakyat, food bank .
Di Lapangan multiguna Jl. Lapangan Serbaguna No.1 RT 002 RW 009 Margahayu kecamatan Bekasi Timur kota Bekasi
Kota Bekasi. Pada Minggu pagi (27/8/2023).
Tujuan daripada acara Green walk ini merupakan kegiatan yang bersifat mengajak Masyarakat khususnya Jawa Barat dan terlebih lagi Kota Bekasi untuk senantiasa lebih mencintai alamnya dan lebih mencintai lingkungan.
Serta mengajak para caleg-calegnya untuk bisa memasang atribut APK supaya tidak mengganggu pohon dengan tidak memaku pohon agar tidak melukai pohon caranya adalah diikat dengan tali saja.
H. Anton Simanur menekankan program kedepannya dari partai PKB maupun DPRD Provinsi Jawa Barat ini bisa mengaspirasikan seluruh masyarakat di Jawa Barat dalam kegiatan-kegiatan positif yang mendukung kegiatan pemerintah siapapun itu, agar kita bisa bersinergi baik kedepannya dalam membina dan memimpin masyarakat Indonesia lebih maju lagi.
Di sela sela hiburan rakyat sedang berlangsung berjoget bergoyang dan bernyanyi bersama Caleg DPRD Wilayah Dapil VIII meliputi kota Depok dan Kota Bekasi dengan nomor urut 9 H. Anton Simanur secara gamblang memaparkan
Visi misinya untuk maju sebagai calon anggota DPRD provinsi Jawa Barat
Yaitu harus satu hati, satu pilihan dan satu cinta jadi semua di tularkan ke masyarakat.
” Kita terapkan ke masyarakat untuk lebih bertoleransi, kita terapkan ke masyarakat untuk bisa lebih mencintai lingkungan dan masyarakatnya untuk menyatukan hati pikiran berjuang bersama .” Ujarnya
Selain itu berbarengan dengan putri pertama nya H Anton Simanur bernama Intan Zakia Simanur juga ikut berpartisipasi dalam kontestasi pemilu 2024 mencalonkan diri sebagai calon DPRD kota Bekasi Dapil 3 wilayah Mustikajaya , Rawalumbu , Bantargebang Dengan nomor urut 9 Caleg 9 juga.untuk memajukan Kota Bekasi dan Jawa Barat.
Harapan kedepannya semoga masyarakat semuanya bisa berpartisipasi dalam pemilu 2024 ini tidak Golput. Karena apapun yang kalian lakukan Golput itu sebuah kerugian. Pemerintah sudah menganggarkan triliyunan untuk Pemilu tahun 2024 manfaatkan dengan baik. Jangan hanya bisa demo merasa kurang dan merasa terzalimi tapi tidak ikut mengaspirasikan. Jadi suara Anda bermanfaat di 14 Februari 2024 mendatang ingat pilihan anda menjadikan negara dan bangsa ini lebih baik lagi.
Red Irwan