Cirebon,- MPI Polres Cirebon Kota Polda Jabar senantiasa melaksanakan Ops Yustisi dalam setiap kesempatan. Penerapan protokol kesehatan tersebut sebagai upaya pencegahan penularan virus Covid -19 dan merupakan hal yang mutlak dan harus menjadi prioritas utama di setiap daerah. Seperti halnya patroli yang selalu dilaksanakan, sebagai upaya penegakan protokol kesehatan, Rabu (14/10/2020).
Adapun penanggung jawab kegiatan yaitu Kapolres Cirebon Kota AKBP SYAMSUL HUDA, S.I.K, S.H, M.Si. dan kegiatan tersebut pimpin oleh IPDA IMAN HENDRO SANTOSO, SH, didampingi IPDA JONI, IPDA ENDANG, IPDA AGUS S dan gabungan piket fungsi sebanyak 20 orang.
Ditempat terpisah Kapolres Cirebon Kota Polda Jabar AKBP Syamsul Huda, S.I.K, SH, M.Si melalui Kasubag Humas Polres Cirebon Kota mengatakan bahwa sosialisasi protokol kesehatan harus menjadi program prioritas pemerintah daerah karena saat ini belum ada vaksin atau obat yang ditemukan untuk menangani Covid -19, sehingga protokol kesehatan melakukan Ops Yustisi merupakan satu-satunya senjata kita dalam memerangi Covid -19,” ujarnya.
“Adapun dalam implementasi dari keberhasilan ops yustisi tersebut, bahwa peran tokoh masyarakat mampu menjadi kekuatan dalam memperkuat pemahaman masyarakat akan pentingnya penerapan protokol kesehatan ” tegas Iptu Ngatidja, SH.MH.
Dalam kegiatan Operasi Yustisi mobile ini, diberikan peneguran kepada masyarakat yang masih berkerumun untuk segera pulang dan yang tidak menggunakan masker diberikan masker gratis oleh personil Polres Cirebon Kota Polda Jabqr yang sedang melaksanakan patroli, “ucap Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Erdi A. Chaniago, S.I.K., M.Si.
(Lia/Bid.Humas Polda Jabar)