Indramayu, MPI. co. id
Media daring Jurnal Pelita merayakan ulang tahun ke-2 dengan melakukan pemotongan tumpeng, Senin (30/1). Perayaan ini dihadiri oleh perwakilan Forkopimda serta belasan ketua organisasi dan komunitas wartawan.
Perwakilan redaksi Jurnal Pelita, Kajen, mengatakan media yang beralamat di jurnalpelita.com ini memiliki komitmen untuk membuka wawasan publik melalui pemberitaan positif. Hal ini dilakukan untuk mencapai tujuan bersama dan titik keseimbangan bagi kehidupan berbangsa dan bernegara.
Kajen juga mengucapkan terima kasih kepada hadirin dari berbaga unsur. Ia berterima kasih karena sudah meluangkan waktu untuk ikut merayakan HUT ke-2 dari Jurnal Pelita.
Harapannya acara ini bisa mempererat tali silaturahmi persaudaraan.
“Terima kasih atas kehadirannya, semoga acara ini mempererat silaturahmi persaudaraan kita,” kata Kajen.
Pada acara yang dihelat di Aula Kodim 0616/Indramayu ini, banyak tamu undangan yang hadir menyampaikan ucapan, doa dan harapannya terhadap Jurnal Pelita. Salah satunya Kepala Dinas Kominfo Indramayu, Aan Hendrajana, yang mengharapkan Jurnal Pelita terus konsisten dengan visi misinya dan bisa meningkatkan kesinergian dengan Pemkab Indramayu.
“Tetap konsisten dalam.menyebarkan kabar positif kepada masyarakat,” tuturnya.
Selain Kadis Kominfo, hadir juga Dandim 0610/Indramayu Letkol Arm. Andang Radianto yang diwakili Kasdim 0616/Indramayu Mayor Inf Drs Ohan Subhan. Tampak pula Kepala Lapas Kelas II B Indramayu Beni Hidayat. Hadir juga Kasi Humas Polres Indramayu Ipda Tasim.
Dari unsur organisasi dan komunitas jurnalis, hadir pula Ketua IWO Tomi Indra, Ketua PJI Eka Mardiana, Ketua SMSI Ichsan Mahfud, Ketua JOIN Custisna, Ketua Sekber Forum Wartawan Indramayu Kacim, dan Ketua WJI Urip Triandi.